Kalau kita melihat pedal gas pada mobil ford kita, maka kita tidak akan menemukan kabel gas yang dulu biasanya menyambungkan pedal gas dengan karburator. Sekarang sistem seperti itu telah digantikan dengan sistem Drive By Wire, pedal gas tidak tersambungkan dengan kabel lagi ke throttle body, melainkan melalui sensor.
Pedal Gas Mobil Ford
Pada pedal gas terdapat dua buah sensor yang memonitor pergerakan pedal dan posisi pedal gas tersebut.
Electronic Throttle Body
Electronic throttle body mirip dengan throttle body mekanik yang digunakan pada sistem kabel. Akan tetapi pada electronic throttle body untuk membuka dan menutup pelat (butterfly valve) nya, digunakan motor yang digerakkan oleh PCM (Powertrain Control Module). electronic throttle body memiliki dua sensor yaitu sensor untuk mengukur posisi pelat throttle (butterfly valve) dan sensor output tegangan sesuai posisi pelat.
PCM (Powertrain Control Module) Mobil Ford
Ketika pedal gas ditekan oleh pengemudi, PCM mobil Ford membaca tegangan voltase dari sensor pedal gas dan mengubah sinyal ini menjadi permintaan si pengemudi. hal tersebut diwujudkan oleh PCM dengan membuka atau menutup pelat throttle. Untuk melakukan ini, PCM meningkat atau menurunkan voltase ke motor throttle body elektronik. PCM kemudian memeriksa sinyal dari sensor throttle body elektronik, untuk memastikan bahwa posisi pelat throttle (butterfly valve) telah tercapai. PCM juga memonitor semua sensor untuk memastikan bahwa sistem berfungsi seperti yang diharapkan. Semua kesalahan sistem kontrol drive by wire pada mobil ford akan terdeteksi oleh PCM dan Diagnostic Trouble Code (DTC) akan dimunculkan sesuai dengan permasalahannya.
Diagnostic Trouble Codes
Berikut ini beberapa diagnostic trouble code, yang akan muncul jika ada permasalahan pada sistem drive by wire mobil ford.
P2120 – Accelerator pedal sensor 1 electrical error
P2122 – Accelerator pedal sensor 1 electrical error short to ground or open circuit
P2123 – Accelerator pedal sensor 1 electrical error short to battery
P2125 – Accelerator pedal sensor 2 electrical error
P2127 – Accelerator pedal sensor 2 electrical error short to ground or open circuit
P2128 – Accelerator pedal sensor 2 electrical error short to battery
P2138 – Accelerator pedal sensor 1 & 2 ratio error
P0120 – Throttle position (TP) sensor 1 electrical error
P0122 – (TP) sensor 1 electrical error short to ground
P0123 – (TP) sensor 1 electrical error short to battery or line break
P0220 – (TP) sensor 2 electrical error
P0222 – (TP) sensor 2 electrical error short to ground or open circuit
P0223 – (TP) sensor 2 electrical error short to battery
P2135 – (TP) sensor ratio error
P2119 – Throttle plate convergence error